MlonggoMebel.Com Produsen Mebel Jati Jepara Berkualitas

produsen mebel jepara

Selamat Datang di mlonggomebel.com – Produsen Furniture Asli Jepara yang Terpercaya Sejak Tahun 2011.

Keunggulan Mebel Jepara

Tidak ada yang meragukan kualitas perabotan yang terbuat dari kayu jati dan dihasilkan oleh para pengrajin mebel di Jepara. Namun, apa saja sebetulnya kelebihan yang dimiliki oleh mebel Jepara hingga mampu mengungguli produk mebel lainnya? Berikut uraiannya.

1. Sesuai untuk Semua Tema Interior

Ketika Anda telah memilih tema interior, sudah pasti seluruh perabot dan pernak-pernik dekorasi yang ada di dalam ruangan tersebut harus disesuaikan agar selaras dengan tema. Bagaimana dengan mebel dari kayu jati, benarkah bisa digunakan untuk mendukung seluruh tema tersebut?

Jawabannya, ya, tentu bisa. Yang penting, Anda memilih desain yang paling serasi dengan tema, misalnya perabot berukir untuk tema klasik atau model simpel untuk tema minimalis. Anda juga bisa menyiasatinya dengan menyesuaikan warna kain pada kursi, misalnya.

2. Dibuat dari Kayu Berkualitas Premium

Seperti telah disinggung pada bagian sebelumnya, kayu jati dari Jepara merupakan kayu dengan kualitas paling baik di Indonesia. Dengan mutu bahan yang baik, mebel Jepara bisa awet untuk digunakan hingga 20 tahun lamanya.

Ciri kayu jati berkualitas premium dapat dilihat dari tekstur kayunya yang lebih halus, seratnya yang lebih tajam, dan warnanya seragam. Harga yang cukup tinggi rasanya cukup sepadan dengan kekuatan dan keawetan produk mebel dari Jepara ini.

3. Memiliki Ukiran yang Khas

Ornamen berupa ukiran yang sangat artistik dan bercita rasa seni tinggi adalah ciri khas mebel Jepara. Keindahan ukiran hasil karya para pengrajin di Jepara ini sangat sulit ditandingi para pengrajin lain. Bukan hanya indah, ukiran Jepara memiliki gaya tersendiri.

Pembuatan furniture dengan ukiran klasik ini dimungkinkan karena pengerjaannya dilakukan secara manual, langsung menggunakan tangan tanpa bantuan mesin. Hasilnya, ukiran tampak sangat hidup dan memberikan nilai plus pada mebel yang dibuat.

4. Lebih Tahan Lama

Indonesia bukanlah satu-satunya penghasil kayu jati di Asia. Namun, kayu jati Indonesia memiliki kualitas yang paling baik dibandingkan dengan negara lain, seperti Thailand, Filipina, dan Myanmar, terlebih lagi kayu jati yang dihasilkan di Jepara.

Dengan material yang berkualitas, mebel yang dihasilkan pun menjadi sangat awet. Rata-rata, furnitur asal Jepara bisa digunakan selama puluhan tahun tanpa lapuk atau rusak. Inilah sebabnya para kolektor barang antik banyak yang mengincar produk furnitur dari Jepaara.

5. Tahan Terhadap Air dan Serangan Rayap

Mudah lapuk akibat air atau kelembapan dan serangan rayap menjadi kelemahan produk perabot rumah tangga yang dibuat dari kayu, termasuk kayu jati. Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir soal itu karena mebel Jepara dibuat dari kayu jati berkualitas super.

Kayu jati Jepara memiliki kandungan minyak alami yang tinggi sehingga lebih tahan terhadap air serta serangan rayap. Anda lebih leluasa untuk menempatkan perabot seperti meja dan kursi di mana pun, seperti di teras rumah atau di taman tanpa khawatir kayu cepat lapuk.

6. Tampilannya Mewah dan Anggun

Bagi para pengrajin dan pengusaha mebel Jepara, standar tinggi dalam setiap tahap pembuatan furnitur adalah sebuah keharusan. Produk yang terlihat elegan dan mewah adalah hasil dari ketelitian para pengrajin dalam menyeleksi, memotong, memproduksi, hingga finishing.

Dengan hasil akhir yang berkelas, Anda tak perlu repot menempatkan banyak perabot di satu ruangan. Tekstur halus, warna merata, dan ukiran yang indah membuat mebel Jepara minimalis pun bisa menjadi centerpiece yang membuat ruangan jadi lebih memikat.

7. Jenis dan Desainnya Sangat Beragam

Produkmebel Jepara tidak hanya berupa meja, lemari, dan kursi mebel Jepara, tetapi juga pintu gebyok, partisi ruangan, bahkan juga kitchen set.Desainnya pun sangat beragam. Dalam katalog mebel Jepara, Anda bisa melihat bahwa satu jenis furnitur bisa dibuat dalam beberapa desain.

 

Produk Terbaru

Showing all 16 results