Bukan hanya desain lemari pakaiannya saja yang juga penting dan harus Anda perhatikan, ketika Anda memilih sebuah lemari pakaian. Namun bagian pintu lemari pakaian juga penting dan bisa menjadi acuan dalam memilih model lemari pakaian yang sesuai.

Konsep dari pintu pada lemari pakaian bisa apa saja, bisa disesuaikan dengan model dan desain lemari pakaiannya atau bisa juga tidak. Anda juga bisa memilih model pintu untuk lemari pakaian di kamar Anda yang unik tapi tetap berfungsi sebagaimana mestinya.

Ada pula jenis lemari pakaian yang memiliki konsep terbuka dan tidak menggunakan pintu penutup. Ukuran pada pintu lemari ini bisa disesuaikan dengan ukuran lemarinya, dan bisa menggunakan tipe apa saja. Misalnya tipe buka tutup atau tipe geser.

Pintu 2

Ada pula model lemari pakaian yang dimana jumlah pintunya ada dua. Jumlah pintu pada lemari pakaian bisa berapa saja, misalnya dua, tiga atau empat. Berikut ini beberapa contoh pilihan desain pintu lemari pakaian dengan dua pintu:

1. Lemari Pakaian Pintu Dua Berbahan Kayu

Lemari Pakaian Pintu Dua Berbahan Kayu
cuckooland.com

Keseluruhan lemari pakaian ini menggunakan bahan kayu termasuk bagian pintunya. Jumlah pintunya ada dua tanpa aksen apapun. Model dari pintu dan lemari pakaian ini sangat sederhana karena tidak ada tambahan apapun lagi.

2. Lemari Pakaian Dua Pintu dengan Motif Geometris

Lemari Pakaian Dua Pintu dengan Motif Geometris
loaf.com

Lemari pakaian yang jumlahnya dua pintu ini menggunakan motif yang tak biasa. Motif yang terdapat pada bagian pintu dan lacinya adalah geometris yang rapi dan menarik. Bahan yang digunakan pada lemari ini adalah bahan kayu dengan warna natural.

3. Lemari Pakaian Dua Pintu Putih Polos

Lemari Pakaian Dua Pintu Putih Polos
pinterest.com

Warna putih pada lemari pakaian ini sangat mendominasi seluruh bagian lemarinya. Termasuk pada bagian pintu yang berwarna putih polos dan menawan. Modelnya sama seperti model lemari pakaian pada umumnya, dan tak ada banyak aksen pada pintu tersebut.

4. Lemari Pakaian Dua Pintu Kaca

Lemari Pakaian Dua Pintu Kaca
hometown.in

Terdapat dua buah pintu pada lemari berbahan kayu yang warnanya coklat gelap ini. Pada pintu di bagian samping kiri terdapat cermin yang ukurannya panjang. Sedangkan di bagian kanannya tidak ditambahkan cermin, dan fungsinya hanya sebagai pintu penutup biasa saja.

5. Lemari Pakaian Dua Pintu Warba Abu Dominan

Lemari Pakaian Dua Pintu Warba Abu Dominan
pinterest.com

Lemari pakaian yang satu ini menggunakan pintu yang sederhana, berwarna abu polos dan sangat elegan. Khusus di bagian pintunya terdapat tambahan bahan yang bentuknya menyerupai frame dengan warna senada.

Baca Juga : Lemari Pakaian Anak Minimalis Karakter [Laki-laki dan Perempuan]

Pintu 3

Selain lemari pakaian dengan jumlah pintu dua masih ada lagi model lemari pakaian yang memiliki tiga buah pintu. Seperti biasa ukurannya bisa disesuaikan dengan ukuran ruangan kamar, dengan contoh berikut:

1. Lemari Pakaian Tiga Pintu Berbahan Kayu

Lemari Pakaian Tiga Pintu Berbahan Kayu
therange.co.uk

Masih dengan lemari pakaian yang menggunakan bahan kayu, lemari pakaian yang berpintu tiga ini modelnya sangat simpel. Satu buah lemari dibagi menjadi tiga bagian pintu yang ukurannya panjang dan kurus. Warna lemari ini yaitu natural seperti pada jenis kayu yang digunakan.

2. Lemari Pakaian Tiga Pintu dengan Tambahan Laci

Lemari Pakaian Tiga Pintu dengan Tambahan Laci
overstock.com

Lemari pakaian ini ukurannya cukup besar karena terdapat tiga buah pintu, ditambah dengan beberapa laci di bagian bawahnya. Pintu samping kanan dan pintu samping kiri desainnya biasa saja. Sedangkan pada pintu bagian tengah ditambahkan cermin yang ukurannya lebih ramping dari dua pintu di sebelahnya.

3. Lemari Pakaian Tiga Pintu Putih

Lemari Pakaian Tiga Pintu Putih
topfurniture.co.uk

Dominasi warna putih terdapat pada lemari pakaian yang satu ini, termasuk pada pintunya yang berwarna putih polos. Terdapat tambahan aksen frame pada bagian pintunya, dengan gagang pintu berbentuk bulat. Sedangkan untuk bagian atasnya menggunakan warna coklat muda sesuai warna kayu pada bahan yang digunakannya.

4. Lemari Pakaian Tiga Pintu Bentuk Garis

Lemari Pakaian Tiga Pintu Bentuk Garis
cuckooland.com

Pilihan motif pada lemari pakaian berpintu tiga ini adalah garis-garis yang tegas dan rapi. Lemari ini menggunakan warna abu polos secara keseluruhan. Uniknya, tidak ada gagang pintu untuk lemari ini karena bagian gagangnya dibiarkan bolong untuk space tangan ketika pengguna membuka pintu.

5. Lemari Pakaian Tiga Pintu Coklat Polos

Lemari Pakaian Tiga Pintu Coklat Polos
pepperfry.com

Desain lemari pakaian yang satu ini bergaya vintage dengan pilihan warga kopi atau coklat tua polos. Sama halnya dengan pintunya yang berjumlah tiga, dengan menggunakan gagang berwarna silver sederhana.

Baca Juga : Produk Lemari Pakaian dari Berbagai Material

Pintu 4

Apabila jumlah pintunya semakin banyak maka biasanya ukuran lemarinya pun semakin besar, karena disesuaikan dengan ukuran lemarinya secara keseluruhan. Berikut ini beberapa contoh desain untuk pintu lemari pakaian yang jumlahnya empat:

1. Lemari Pakaian Empat Pintu Coklat Kayu

Lemari Pakaian Empat Pintu Coklat Kayu
hometown.in

Lemari pakaian berbahan kayu dengan warna kayu yang umum digunakan ini, tetap terlihat simpel dan menarik. Lemari ini juga menjadi model lemari vintage yang banyak digunakan di zaman dahulu. Jumlah pintunya ada empat tanpa tambahan aksen apapun tapi desainnya tetap menawan.

2. Lemari Pakaian Empat Pintu Coklat Kopi

Lemari Pakaian Empat Pintu Coklat Kopi
pepperfry.com

Warna keseluruhan pada lemari berpintu empat ini adalah coklat kopi yang cenderung hitam. Terdapat empat buah pintu yang memanjang pada lemari ini, dengan gaya yang simpel tapi elegan. Bagian gagangnya berbentuk ramping dan agak panjang berwarna silver.

3. Lemari Pakaian Empat Pintu Warna Coklat Tua dan Muda

Lemari Pakaian Empat Pintu Warna Coklat Tua dan Muda
indiamart.com

Kombinasi warna pada bagian pintu lemari pakaian yang satu ini sungguh unik dan menarik. Lemari berbahan kayu ini menggunakan pintu berwarna coklat tua yang berdampingan dengan warna coklat muda. Tak banyak aksen pada lemari dan pintu lemari pakaian ini, desainnya juga biasa saja.

4. Lemari Pakaian Empat Pintu Gagang Unik

Lemari Pakaian Empat Pintu Gagang Unik
hometown.in

Keunikan dari pintu lemari pakaian berbahan kayu ini terlihat dari bagian gagangnya yang berbentuk geometris timbul. Warna coklat tua pada seluruh bagian lemari kontras dengan warna gagang pintu yang mengkilap tetapi berwarna coklat juga.

5. Lemari Pakaian Empat Pintu Warna Putih Coklat

Lemari Pakaian Empat Pintu Warna Putih Coklat
urbanladder.com

Memadukan warna putih dan coklat pada lemari di bagian pintu dan bagian lainnya juga bisa menjadi kombinasi warna yang menarik. Ketiga pintu lemari ini berbentuk panjang dan agak ramping, sedangkan satu bagian pintunya menggunakan cermin.

Baca Juga : Model Lemari Pakaian – Minimalis, Mewah, Unik dan Klasik

Pintu Geser/Sliding

Untuk pintu lemari pakaian yang unik dan sedang tren, bisa Anda gunakan model geser atau sliding. Seperti desain pintu lemari pakaian yang bisa Anda jadikan referensi berikut ini:

1. Lemari Pintu Geser Berbahan Kayu

Lemari Pintu Geser Berbahan Kayu
pinterest.com

Bahan kayu selalu menjadi bahan utama dalam pembuatan lemari, seperti pada lemari pakaian yang satu ini. Ukurannya cukup lebar dengan dua buah pintu dan menggunakan tipe pintu sliding atau pintu geser.

2. Lemari Pintu Geser Hitam

Lemari Pintu Geser Hitam
amazon.com

Desain lemari pintu geser yang satu ini sangat elegan dan menawan. Pilihan warna hitam pada keseluruh bagian lemari membuat lemari ini memberi kesan mewah sekaligus sederhana. Bagian gagangnya berbentuk ramping dan panjang berwarna silver yang membuat desainnya menjadi lebih serasi dengan warna hitam.

3. Lemari Pintu Tiga Geser

Lemari Pintu Tiga Geser
amazon.com

Jumlah pintu pada lemari dengan tipe pintu geser ini ada tiga, dengan setiap bagian pintunya yang dibuat bentuk kotak menyerupai frame. Lemari berbahan kayu dengan warna coklat dominan ini memberi kesan sederhana, minimalis tapi juga modern dengan tipe pintu gesernya.

4. Lemari Pintu Geser Besar

Lemari Pintu Geser Besar
made-in-china.com

Lemari dengan tipe pintu geser ini ukurannya sangat tinggi dan besar, bahkan tingginya hingga mencapai plafon rumah. Jenis lemari ini biasanya digunakan oleh pengguna yang memiliki jumlah pakaian yang sangat banyak. Tipe pintu gesernya menyederhanakan desainnya, dan memudahkan penggunanya dalam mengambil atau menyimpan pakaian.

5. Lemari Pintu Geser Minimalis Putih

Lemari Pintu Geser Minimalis Putih
jollychic.com

Desain lemari dengan pintu geser yang satu ini sangat sederhana dan minimalis modern. Modelnya yang simpel dengan tipe pintu geser membuat lemari ini terlihat sangat unik dan menarik. Pilihan warna putih di bagian pintunya pun membuatnya semakin cantik, sedangkan di bagian lainnya menggunakan warna coklat muda.

Seluruh rekomendasi pilihan desain pintu lemari pakaian yang telah diuraikan di atas, bisa menjadi acuan yang tepat bagi Anda yang sedang memilih jenis dan model lemari pakaian dengan desain terbaik. Pastikan modelnya kekinian tapi juga sesuai dengan fungsinya.

Jumlah pintunya bisa disesuaikan dengan jumlah pakaian yang Anda miliki, karena semakin banyak jumlah pintu pada lemari tersebut maka ukuran lemarinya pun akan semakin besar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *